Pengikut

Cara Lain Menikmati Es Kelapa Muda di Singapura

| on
September 30, 2016
[Icip-icip] Entah apa karena aku turis (bukan penduduk setempat) atau apa, tapi setiap kali berlibur ke Singapura, aku amat sangat jarang melihat tukang penjual es kelapa muda. Padahal setelah es teh manis, menurutku ini minuman yang paling segar dan menyegarkan untuk dipilih jika kita sedang jalan-jalan cari angin.

Kebayang kan, nikmatnya es kelapa muda. Air kelapa muda itu, mengandung ion elektrolit yang berfungsi untuk mengganti cairan tubuh yang menguap loh. Bahkan, konon, cairan ini bisa menggantikan cairan infus bagi mereka yang mengalami dehidrasi. Tapi jangan ditambahkan es balok dan sirup ya.

Nah, di Singapura, sepertinya pergi kemana saja, tidak pernah aku temui tukang penjual es kelapa muda. Pemandangan butir kelapa muda berwarna hijau yang ditumpuk hingga menggunung, penjual yang menggerakkan mandaunya untuk membelah bulir kelapa muda, lalu menampung airnya dalam wadah sebelum akhirnya ditempatkan di gelas atau kantong plastik bening, nihil di Singapura.

Begh.
Padahal, sebagai negara tropis, jalan-jalan di Singapura itu panas banget.
Memang sih kotanya bersih, teratur, tertata dengan baik, tapi tetap saja.... panas.

Kota Singapura mirip kota Jakarta tapi versi lebih bersih dan lebih tertata dengan baiknya.
Jadi.... nggak salah kan jika aku menghayal bisa menemui pedagang kaki lima yang menjual es kelapa muda?

Ya sudahlah.
Hanya bisa pasrah. Tapi syukurlah ketika berjalan-jalan, aku bisa menemukan minuman es kelapa muda dalam kemasan. Produksi Thailand sih rata-rata mereka. Mungkin karena Thailand sama seperti Indonesia ya, banyak pohon kelapa yang berjajar di sepanjang daerah tepi pantai negara mereka. Tidak seperti Negara Singapura yang tidak memiliki hal tersebut. Atau air kelapa muda dalam kemasan buatan negara Malaysia. Ini juga idem dengan negara Thailand dan Indonesia, punya banyak pohon kelapa yang melambai di tepi pantai.

Nah... ini petualanganku untuk mencari air kelapa muda dalam kemasan terbaik versiku.


A photo posted by Ade Anita (@adeanita4) on


A photo posted by Ade Anita (@adeanita4) on

A photo posted by Ade Anita (@adeanita4) on


Dan dari semua merek air kelapa muda dalam kemasan yang aku coba, maka merek berikut ini adalah air kelapa muda dalam kemasan yang paling enak dan rekomendasi menurutku.

Kesegarannya maksimal, dan murni terasa air kelapa mudanya (versi seleraku). Yang lain itu, ada yang dicampur dengan nata de coco lah, ada yang dicampur dengan rasa pandan lah. Meski demikian, mereka tetap sih mengandung 100% air kelapa muda.

Oh ya, merek berikut ini kata anakku beredar juga di Indonesia. Tapi, yang di Indonesia tidak mengandung 100% air kelapa muda. Tapi hanya 90 sekian persen deh air kelapa mudanya. Sisanya dicampur dengan bahan lain. Air salah satunya. (duh, Indonesia. Padahal pohon kelapa berjajar di sepanjang pantai, masih juga "main oplos").

Ini dia air kelapa muda COCOMAX yang aku rekomendasikan. Paling enak di banding air kelapa merek lain di atas.





Berhubung sekarang aku sudah di Jakarta lagi, nulis ginian jadi pingin jajan es kelapa muda batok. Enak kayaknya deh. Beli yuk.
8 komentar on "Cara Lain Menikmati Es Kelapa Muda di Singapura"
  1. Yang Suneast itu batok kelapa bohongan kah mbak?

    Aku baru tau kalau Yeo's ngeluarin minuman kelapa juga, taunya cuma varian cincau hitam, :D

    BalasHapus
  2. saya paling suka dengan es kelapa. Es kelapa asli tanpa gula atau sirup. Kalau yang kemasan ini rasanya gimana ya? jadi penasaran pgn nyoba...

    BalasHapus
  3. Aisshhh.. Itu disuapin emaknya menanti giliran haha... Kelapanya jadi gundul gitu ya mba?

    BalasHapus
  4. kalau di sini, masih mudah cari kelapa asli. tapi paling suka degan ijo, jarang yang jual, padahal enak, apalagi kalau kelapa bakar, yummmy :D

    BalasHapus
  5. Kalau di Indonesia banyak yang jual ya, Mbak. Saya suka kelapa muda asli. Ga pakai gula, sirup, atau tambahan lainnya. Seger banget..

    BalasHapus
  6. Yang suneast itu kemasannya unik banget, mbak. Lucu deh

    BalasHapus
  7. Yang suneast itu kemasannya unik banget, mbak. Lucu deh

    LEGO Toys

    BalasHapus